Di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah bahwa Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari (jenis) dirimu sendiri agar kamu merasa tenteram kepadanya. Dia menjadikan di antaramu rasa cinta dan kasih sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir.
(Q.S Ar Rum : 21)
Kisah ini berawal saat kami lulus SMA, di pertemukan kembali saat bulan ramadhan setelah sekian lama tidak pernah bertemu setelah lulus SMA, pada hari itu Andi datang kerumah bertemu dengan orang tua billa kemudian menjalani komunikasi sehingga kami memutuskan untuk memulai suatu hubungan yang lebih serius. Singkat cerita hubungan itu berjalan sampai 5 tahun.
Berawal dari orang tua bertanya kepada kami untuk ke jenjang yang lebih serius. Seketika Andi juga berbicara dengan keluarga nya dan tidak membutuhkan waktu lama dalam hitungan hari Andi datang dengan keluarga nya untuk meminang bila.
Alhamdulillah, rencana yang kami susun dengan matang dapat terlaksana pada tanggal 04 April 2025 dan kami mengadakan syukuran pada tanggal 05
April 2025. Semoga seterusnya menjadi ibadah yang baik dan panjang.